HR GROUPadalah perusahaan yang didirikan dengan tujuan untuk menjalankan usaha dibidang pengembangan properti bersubsidi dan real estate.
Didirikan oleh Bapak H. Heri Agus Nur Rokhman (Owner) dan Ibu Yeni Varita sebagai (Direktur) HR Group serta didukung dengan pengalaman yang cukup banyak di bidang management Property, HR Group akan menjadi perusahaan yang terkenal atas kualitas produk perumahannya.
Kami Merupakan perusahaan Holding yang menaungi beberapa PT yang lain, seperti:
PT. HR Mitra Propertindo
PT. Kuasa Triehans Semesta
Sejarah berdirinya HR GROUP
Diawali tahun 2018 dengan membangun sebuah perumahan sederhana di Wilayah Brebes Kota – Jawa Tengah, HR GROUP telah bertumbuh dalam melayani kebutuhan konsumen khususnya perumahan di beberapa kecamatan di wilayah Kabupaten Brebes – Jawa Tengah.
Dengan tekad yang kuat sebagaimana nilai dasar HR GROUP serta kesungguhan dalam mewujudkan komitmen untuk memenuhi sertiap harapan konsumen, HR Group telah menjelma menjadi salah satu perusahaan properti berkambang khususnya di Kab.Brebes dengan menguasai pasar pada segmen menengah kebawah melalui rumah SUBSIDI.
Melalui semangat dan cita-cita membawa keberkahan dan manfaat sebesarbesarnya kepada sesama, saat ini HR GROUP telah bertransformasi menjadi pendamping dan mitra pertumbuhan usaha mikro dan menengah di wilayah Brebes.
Tentunya semua upaya tersebut diharapkan dapat menghantarkan HR GROUP menjadi Salah Satu Perusahaan Property yang terus berkembang mewujudkan Program Pemerintah dengan rumah murah / SUBSIDI dan Real Estate